Banjarmasin Utara menggelar acara Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) RKPD tahun 2022 di Aula Kecamatan Banjarmasin Utara, Senin ( 7/2/2021) Acara dibuka secara resmi oleh Wakil Walikota Banjarmasin, H Hermasyah, dan dihadiri Camat Banjarmasin Utara, Apiluddin Noor, Kabid Perencanaan Infrastruktur dan Kewilayahan, Dr Eka Rahayu Normasari ST MM, Anggota Komisi III DPRD Banjarmasin, Sukhrowardi dan Lurah dilingkungan Banjarmasin Utara serta perwakilan SKPD terkait, Kapolsek Utara, Kompol Indra Agung, Danramil 1007-04 Banjarmasin Utara, Mayor Inf Achmad Amin. Disela pelaksanaan, H Hermasyah membeberkan tujuan kegiatan tersebut, untuk mempermudah masyarakat menyampaikan aspirasi secara online langsung terhubung ke database Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Pusat. "Berkaitan dengan Musrenbang yang pertama hari ini adalah memberitahu dan menyampaikan sistem aplikasi karena berbeda dengan tahun kemarin penyampaian aspirasi secara manual,"beber H Hermansyah. Kemudian, Beliau berharap aspirasi warga mengenai pembangunan apalagi saat ini kota Banjarmasin terdampak banjir yang lumayan parah akibat banyaknya bangunan berdiri disisi sungai dan menyebabkan aliran sungai tersumbat. "Kami harap ini jadi momen bagi para lurah dan tokoh masyarakat untuk mengusulkan pembangunan, nanti usulan tersebut diseleksi yang mana usulan prioritas dan yang mana usulan tahun lalu akan diverifikasi oleh tim bersangkutan," harapnya. (Diskominfotik-Nt)
Posting Komentar