BANJARMASIN – Ketua Koalisi Kependudukan, Sonny Harry B Harmadi, bertemu
dengan Walikota Banjarmasin H Ibnu Sina di rumah jabatan Walikota
Banjarmasin, di Jalan A Yani, Komplek Dharma Praja, Banjarmasin Timur,
Sabtu (03/03).
Kedatangan pria yang juga menjabat sebagai staf Ahli Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan bersama Ketua Koalisi Kependudukan Kalsel DR (candidat ) Taufik Arbain dan para pegawai BKKBN Kalsel itu, dalam rangka persiapan Rakernas Koalisi Kependudukan yang akan dilaksanakan pada tanggal 8 hingga 11 maret 2018, di Kota Banjarmasin. “Kedatangan kami untuk silaturahim dan persiapan Rakernas di Banjarmasin, yang salah satu rangkaiannya penanaman pohon di Kampung KB, Kampung Baiman di kawasan Kelurahan Sungai Jingah,” ujar Taufik Arbain.
Selain itu, akademisi ini juga menyebutkan, kegiatan Rakernas juga akan dilaksanakan di Kota Banjarbaru, tepatnya di SMP N 2 Banjarbaru dan Universitas Lambung Mangkurat (ULM), Banjarmasin.
Saat bertemu dengan H Ibnu Sina, Ketua Koalisi Kependudukan, Sonny Harry B Harmadi memaparkan, koalisi kependudukan merupakan organisasi nirlaba yang mayoritas di dalamnya adalah para akademisi.
Kegiatan rakernas, lanjutnya, merupakan kegiatan rutin yang hampir tiap tahun dilaksanakan. “Tahun 2013 Rekernas dilaksanakan di Kota Makasar, Kemudian tahun 2015 di Kota Padang, tahun 2016 di Jakarta dan tahun 2018 ini di Kota Banjamasin,” katanya.
Menanggapi hal tersebut, orang nomor satu di kota seribu sungai menyatakan, rasa terima kasihnya telah mempercayakan Kota Banjarmasin sebagai tempat penyelenggaraan kegiatan berskala nasional. “Kami dari Pemko Banjarmasin mengucapkan terima kasih atas diselenggarakannya acara Rekernas di Kota Banjarmasin, dan kami sangat mendukung acara ini,” ucap H Ibnu Sina.
Dalam kunjungan tersebut H Ibnu Sina yang didampingi Hj Siti Wasilah juga memberikan kenang-kenangan kepada para tamu tersebut, berupa kain sasirangan khas Kota Banjarmasin.
Untuk diketahui,kegiatan Rakernas Koalisasi Perempuan itu direncanakan akan dihadiri 3 orang menteri yakni Menteri PMK, Puan Maharani, Menteri Kesehatan Prof Dr dr Nila Djuwita F Moeloek SpM, dan Menteri Riset dan Dikti Prof H Mohamad Nasir Ph D Ak.(humpro-bjm)
Kedatangan pria yang juga menjabat sebagai staf Ahli Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan bersama Ketua Koalisi Kependudukan Kalsel DR (candidat ) Taufik Arbain dan para pegawai BKKBN Kalsel itu, dalam rangka persiapan Rakernas Koalisi Kependudukan yang akan dilaksanakan pada tanggal 8 hingga 11 maret 2018, di Kota Banjarmasin. “Kedatangan kami untuk silaturahim dan persiapan Rakernas di Banjarmasin, yang salah satu rangkaiannya penanaman pohon di Kampung KB, Kampung Baiman di kawasan Kelurahan Sungai Jingah,” ujar Taufik Arbain.
Selain itu, akademisi ini juga menyebutkan, kegiatan Rakernas juga akan dilaksanakan di Kota Banjarbaru, tepatnya di SMP N 2 Banjarbaru dan Universitas Lambung Mangkurat (ULM), Banjarmasin.
Saat bertemu dengan H Ibnu Sina, Ketua Koalisi Kependudukan, Sonny Harry B Harmadi memaparkan, koalisi kependudukan merupakan organisasi nirlaba yang mayoritas di dalamnya adalah para akademisi.
Kegiatan rakernas, lanjutnya, merupakan kegiatan rutin yang hampir tiap tahun dilaksanakan. “Tahun 2013 Rekernas dilaksanakan di Kota Makasar, Kemudian tahun 2015 di Kota Padang, tahun 2016 di Jakarta dan tahun 2018 ini di Kota Banjamasin,” katanya.
Menanggapi hal tersebut, orang nomor satu di kota seribu sungai menyatakan, rasa terima kasihnya telah mempercayakan Kota Banjarmasin sebagai tempat penyelenggaraan kegiatan berskala nasional. “Kami dari Pemko Banjarmasin mengucapkan terima kasih atas diselenggarakannya acara Rekernas di Kota Banjarmasin, dan kami sangat mendukung acara ini,” ucap H Ibnu Sina.
Dalam kunjungan tersebut H Ibnu Sina yang didampingi Hj Siti Wasilah juga memberikan kenang-kenangan kepada para tamu tersebut, berupa kain sasirangan khas Kota Banjarmasin.
Untuk diketahui,kegiatan Rakernas Koalisasi Perempuan itu direncanakan akan dihadiri 3 orang menteri yakni Menteri PMK, Puan Maharani, Menteri Kesehatan Prof Dr dr Nila Djuwita F Moeloek SpM, dan Menteri Riset dan Dikti Prof H Mohamad Nasir Ph D Ak.(humpro-bjm)
Posting Komentar