BANJARMASIN – Ketua TP PKK Kota Banjarmasin Hj Siti Wasilah berpesan agar dasawisma diseluruh kelurahan harus aktif. Pesan yang disampaikan istri Walikota Banjarmasin H Ibnu Sina dalam
pertemuan rutin seluruh pengurus dan kader TP PKK Kota Banjarmasin di
Rumah Anno itu, dimaksudkan agar program pembangunan yang dilaksanakan
Pemko Banjarmasin, khususnya terkait masalah stunting, angka kematian
bayi, angka kematian ibu melahirkan, angka rata-rata lama sekolah pendidikan dan kesehatan dapat tersosialisasikan dengan baik. Selain itu, pesan tersebut disampaikannya untuk menindaklanjuti arahan
dari Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor dalam Rakor kepala daerah tahun
2019, di Gedung Idham Chalid, Banjarbaru, yang menginginkan seluruh
SKPD dan stakeholder bisa menjadikan PKK sebagai mitra kerja starategis
mereka. Hal tersebut mengingat, PKK merupakan organisasi yang
mengakar hingga kelapisan masyarakat terbawah, atau lebih dikenal dengan
sebutan kelompok dasawisma. Dalam kegiatan yang dihadiri Wakil
Ketua TP PKK Kota Banjarmasin Hj Siti Patimah itu, Hj Siti Wasilah juga
menghendaki agar seluruh pengurus dan kader TP PKK Kota Banjarmasin
kompak serta saling mendukung kegiatan TP PKK yang ada di kecamatan. Satu diantaranya, jelasnya, saling mendukung program penciptaan
destinasi wisata sekaligus kuliner, yang telah terbentuk dihampir
seluruh kecamatan di kota ini. “Kalau ada kecamatan lain memiliki
destinasi wisata baru, saya harap TP PKK dikecamatan lain ikut
mendukungnya. Mudah-mudahan, dengan adanya dukungan tersebut, destinasi
wisata itu bisa bermanfaat bagi masyarakat,” ucapnya, Jumat (11/10).
Hal lain yang disampaikan dalam kegiatan saat itu tentang rencana kegiatan TP PKK Kota Banjarmasin dalam beberapa waktu ke depan, yang mulai saat ini harus sudah dipersiapkan. Sebelum pertemuan rutin TP PKK itu digelar, terlebih dahulu seluruh pengurus dan kadernya melakukan senam pagi bersama. Kemudian dilanjutkan dengan pertemuan, yang dirangkai dengan kegiatan sosialisasi dari tim Aksi Cepat Tanggap (ACT). Usai menerima sosialisasi tentang perlunya saling membantu masyarakat yang sedang tertimpa musibah bencana alam, TP PKK Kota Banjarmasin langsung menyerahkan bantuan uang hasil swadaya seluruh kader dana pengurus TP PKK berjumlah Rp3.060.000. Penyerahan bantuan tersebut diberikan oleh Hj Siti Wasilah kepada pengurus ACT Kalsel didampingi Hj Siti Fatimah.(humpro-bjm)
Hal lain yang disampaikan dalam kegiatan saat itu tentang rencana kegiatan TP PKK Kota Banjarmasin dalam beberapa waktu ke depan, yang mulai saat ini harus sudah dipersiapkan. Sebelum pertemuan rutin TP PKK itu digelar, terlebih dahulu seluruh pengurus dan kadernya melakukan senam pagi bersama. Kemudian dilanjutkan dengan pertemuan, yang dirangkai dengan kegiatan sosialisasi dari tim Aksi Cepat Tanggap (ACT). Usai menerima sosialisasi tentang perlunya saling membantu masyarakat yang sedang tertimpa musibah bencana alam, TP PKK Kota Banjarmasin langsung menyerahkan bantuan uang hasil swadaya seluruh kader dana pengurus TP PKK berjumlah Rp3.060.000. Penyerahan bantuan tersebut diberikan oleh Hj Siti Wasilah kepada pengurus ACT Kalsel didampingi Hj Siti Fatimah.(humpro-bjm)
Posting Komentar