BANJARMASIN – Seratus tiga puluh enam atlet Kota Banjarmasin dipastikan ikut andil dalam laga Pekan Olahraga Daerah (POPDA) tingkat Provinsi Kalsel, yang akan dilaksanakan dari tanggal 1 hingga 5 April mendatang. Para pahlawan olahraga kebanggaan kota berjuluk seribu sungai ini juga menyatakan kesiapannya membawa kembali piala Juara Umum ke Balai Kota Banjarmasin. Pelepasan para atlet dari 10 cabang olahraga tersebut, dilakukan langsung oleh Walikota Banjarmasin H Ibnu Sina, di halaman Balai Kota Banjarmasin, Senin (01/04).
H Ibnu Sina berpesan, selama masa pertandingan berlangsung, seluruh atlet hendaknya menjaga kesehatan dan menyiapkan metal serta fisik sebelum berlaga di arena. Hal ini dilakukan mengingat seluruh atlet memiliki target dan beban yang sama yakni, memenangkan pertandingan dan membawa pulang piala juara umum. “Seluruh atlet POPDA Kota Banjarmasin ini punya beban sejarah kemenangan dan tradisi juara, oleh karena itu di pundak adik-adik semua ada beban tradisi yaitu tradisi juara umum. Pertahankan spirit juara itu,” ujarnya, saat memberikan arahannya. Ia berharap, kemenangan yang akan diraih para atlet kebanggaan Kota Banjarmasin itu, tidak hanya didapat dalam pertandingan tingkat provinsi saja, tetapi hingga tingkat nasional dan internasional. “Mudah-mudahan semangat spirit Kayuh Baimbai ini bisa menjadi spirit bagi kita semua, untuk mempertahankan tradisi juara umum,” pungkasnya.
Dari informasi terhimpun, 136 orang atlet itu terdiri dari 79 putra 57 putri dengan 36 orang pelatih. Sedangkan cabang olahraga yang diikutinya terdiri dari renang berjumlah 14 atlet dengan 2 pelatih, gulat berjumlah 20 atlet dengan 4 pelatih, judo berjumlah 15 atlet dan 4 pelatih, panahan berjumlah 9 atlet dan 4 pelatih, voli pasir berjumlah 4 atlet dan 2 pelatih, atletik berjumlah 20 atlet dan 3 pelatih, karate berjumlah 13 atlet dan 4 pelatih, taekwondo berjumlah 13 atlet dan 2 pelatih, dayung berjumlah 13 atlet dan 4 pelatih, tinju berjumlah 15 atlet dan 5 pelatih. Medali yang akan diperebutkan pada POPDA Kalsel tahun 2019 ini adalah 557 medali dengan rincian 156 emas, 156 perak dan 245 perunggu. Sedangkan target atlet Kota Banjarmasin dalam event tersebut adalah 34 sampai 40 medali emas, perak antara 21 sampai 25 medali, perunggu 25 medali. Sedangkan cabang olahraga yang menjadi unggulan untuk mendapatkan semua mendali tersebut diantaranya gulat, panahan, tinju, karate, atletik, judo, dayung, takewondo dan renang. Sementara itu, Wakil Walikota Banjarmsin H Hermansyah berharap, tradisi juara umum yang dalam lima tahun belakangan ini selalu diraih Kota Banjarmasin hendaknya dipertahankan. “Mungkin ini tahun keenam kita mempertahankan sebagai juara umum, oleh sebab itu kepada para atlet, tradisi ini tolong tetap dipertahankan, jaga kekompakan dan tetap fokus berlatih pada cabang yang dipertandingkan,” harap pria yang juga menjabat sebagai ketua KONI Kota Banjarmasin.(humpro-bjm)
Posting Komentar