Walikota Banjarmasin H Ibnu Sina bersama para kepala SKPD lingkup Pemko Banjarmasin melaksanakan Safari Jumat di Masjid Al Barokatul Jami, Perumnas Bumi Lingkar Basirih Permai, Kecamatan Banjarmasin Selatan, Jumat (28/06).
Kepada warga, ia menghimbau agar terus mensukseskan program barasih yang telah dicanangkan Pemko Banjarmasin. “Saya ucapkan terimakasih kepada seluruh warga terutama yang bermukim disekitar lokasi masjid ini, atas dukungannya terhadap program Baiman. Kemudian saya juga mengimbau agar masyarakat terus mensukseskan program barasih seperti kerja bakti, gotong royong dihari Jumat, Sabtu dan Minggu membersihkan lingkungan dan sungai,” ujarnya, saat menyampaikan arahannya. Tak hanya itu, ia juga berharap agar masyarakat selalu ikut menjaga keamanan lingkungan.
Ia tidak ingin di Kota Banjarmasin terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, terlebih setelah arus mudik lebaran ini banyak yang datang dan kembali ke kota ini. “Tolong pak lurah dan pak camat di data, sehingga jangan sampai nantinya membuat masalah,” katanya.
Dalam kesempatan itu, mantan anggota DPRD Kalsel ini juga menyampaikan bantuan dari Bank Kalsel berupa uang tunai sebesar Rp5 juta, dan memberikan ceramah Jumat (khatib).(humpro-bjm)
Posting Komentar