Solat subuh berjamaah yang merupakan salah satu bagian dari program kegiatan Pemko Banjarmasin sampai saat ini terus dijalankan para pemimpin kota seribu sungai.
Seperti Minggu (11/02). Walikota Banjarmasin H Ibnu Sina melaksanakan solat subuh berjamaah di Masjid Arafah, Komplek Dharma Praja, Banjarmasin.
Kegiatan yang dirangkai dengan kuliah subuh oleh orang nomor satu di Bumi Kayuh Baimbai itu, diikuti oleh masyarakat kawasan komplek tersebut.
H Ibnu Sina mengingatkan kepada para jamaah masjid tersebut, agar selalu mencintai Allh SWT dan Rasulnya. Katanya, salah satu ciri umat yang mencintai Allah SWT adalah dengan melaksanakan perintah Nya dan menjauhi larangan Nya.
Sedangkan ciri umat terbaik dan akan menjadi generasi yang menggantikan, lanjutnya, diantaranya adalah selalu berkasih sayang dengan sesama umat umat muslim, kemudian tegas dengan orang kafir, bersungguh-sungguh berjihad di jalan Allah SWT, dan tidak takut dengan celaan orang yang suka mencela.
Dalam kesempatan tersebut, pemimpin masyarakat Kota Banjarmasin ini meminta agar para jamaah masjid tersebut selalu menjaga kebersihan dan keindahan, sehingga kota ini bertambah berkah dengan hadir para wisatawan lokal dan manca negara dan seluruh lapisan masyarakat di kota ini dapat hidup sejahtera. “Mohon doanya agar Kota Banjarmasin bertambah berkah dengan banyak kehadiran orang di kota ini,” katanya.(humpro-bjm)
Posting Komentar