BANJARMASIN – Untuk meningkatkan kerjasama yang strategis, Pemko Banjarmasin dengan PT Bank Tabungan Negara (BTN) (Persero), TBK Cabang Banjarmasin melakukan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) tentang kerjasama strategis. Penandatanganan yang disaksikan oleh Wakil Walikota Banjarmasin H Hermansyah itu, dilakukan oleh Walikota Banjarmasin H Ibnu Sina dan Kepala Kantor Wilayah V BTN, Edward Alimin, di Ruang Rapat Berintegrasi, Balai Kota Banjarmasin, Jumat (22/11).
Selain itu, juga dilakukan penandatanganan perjanjian kerjasama antara Badan Keuangan Daerah (Bakeuda) Kota Banjarmasin dengan PT Bank Tabungan Negara (Persero), TBK Cabang Banjarmasin tentang pengelolaan uang daerah. Dengan ditandatanganinya nota kesepahaman dan perjanjian kerjasama tersebut, H Ibnu Sina berharap kerjasama yang dibangun menjadi langkah untuk saling menguatkan perekonomian di Banjarmasin. “Mudah-mudahan kerjasama ini adalah sebuah langkah kita untuk bergandeng tangan, berkolaborasi, bersinergi untuk menghidupkan dan juga menguatkan perekonomian di Banjarmasin dan mudah-mudahan kontribusi BTN ini bisa semakin memperkokoh fundamental ekonomi di Kota Banjarmasin sebagai kota perdagangan dan jasa,” harapnya.
Kemudian, lanjutnya, walaupun Kota Banjarmasin tidak memiliki sumber daya alam, tetapi semua transaksinya di Banjarmasin dan seluruh kantor wilayah kebanyakan ada di Banjarmasin, oleh karena itu, ia mengatakan hal tersebut menjadi modal besar untuk memajukan Kota Banjarmasin. “Jadi kewajiban kami adalah memastikan bahwa kota ini aman, kondusif, damai dan mudah-mudahan ini menjadi sebuah modal besar kita untuk memajukan kota ini, memajukan Kalimantan dan memajukan Indonesia,” katanya.(humpro-bjm)
Posting Komentar