BANJARMASIN - Turnamen Tenis Meja antar Club Persatuan Tenis Meja (PTM) Kota Banjarmasin, yang digelar oleh Pemko Banjarmasin bersama PDAM Bandarmasih Kota Banjarmasin, dalam rangka memperingati hari jadi Kota Banjarmasin ke-493, pada hari ini ditutup dan mendapatkan juara. Kegiatan yang dilaksanakan di Gedung Kompetem, Gatot Subroto, Jalan Kayuputih, Kota Banjarmasin, secara langsung ditutup oleh Walikota Banjarmasin H Ibnu Sina, Minggu (22/09).
Dengan ditutupnya turnamen yang diikuti sebanyak 206 atlet dari Kalimantan Selatan, pada penutupan ini mendapatkan para pemenang, yaitu dari Kadet Putera Kelahiran 2004, Juara pertama M Khalil, Juara kedua M Fadhil, Juara ketiga Firda dan Jaura ketiga Saugi, untuk Kadet Puteri Kelahiran 2004,Juara pertama Nur Riski Amalia, Juara kedua Adelia, Juara ketiga Aulia Fitriani, dan Juara ketiga Nur Rizka Aulia, serta Ganda Usia Jumlah 100 Tahun, Juara pertama M Toriq dan Slamet, Juara kedua Ahmadi dan Syahran, Juara Ketiga Maidy Hasmi dan Arul, Juara ketiga Odie dan Andi dan untuk Beregu Umum, Juara pertama PDAM Batola, Juara kedua HSU A, Juara ketiga MHN Table Tennis A, Juara ketiga MHN Table Tennis B. Walikota Banjarmasin H Ibnu Sina mengucapkan selamat kepada para pemenang dalam kejuaraan Tenis Meja antar Club Persatuan Tenis Meja (PTM) Kota Banjarmasin dalam rangkaian hari jadi Kota Banjarmasin ke-493 Tahun 2019 ini. “Saya berharap dari sinilah kita mendapatkan pemain-pemain bagus dan juga bibit yang bagus, sehingga kegiatan seperti ini ditunggu-tunggu oleh pemain karena peserta dari luar Kalsel juga cukup banyak. Mudah-mudahan tahun depan kegiatan seperti ini terus bisa dilaksanakan dan hadiah bisa ditingkatkan, sehingga dapat memancing minat para pemain di luar daerah, untuk mengikuti kegiatan antar Club yang dilaksanakan di Kota Banjarmasin ini,”harapnya.
Kegiatan dirangkai dengan pemberian Piala, Piagam Penghargaan, dan Uang Tunai kepada para pemenang kejuaraan yang diberikan oleh Walikota Banjarmasin H Ibnu Sina, Sekretaris Daerah Kota Banjarmasin H Hamli Kursani, Direktur Utama PDAM Bandarmasih Kota Banjarmasin Yudha Achmadi.(humpro-bjm)
Posting Komentar