Pemko Banjarmasin memberikan penghargaan kepada masyarakat kota seribu sungai yang taat membayar pajak, dengan menggelar
kegiatan Gebyar Undian Pajak Daerah di kawasan Siring Menara Pandang Banjarmasin Tengah, Sabtu (16/12),
Ada 9 unit sepeda motor matic dan belasan hadiah door prize yang dibagikan dalam acara yang dihadiri Walikota Banjarmasin H Ibnu Sina dan Ketua TP PKK Kota Banjarmasin Hj Siti Wasilah itu.
Kepala Badan Keuangan Daerah (Bakeuda) Kota Banjarmasin Subhan Noor Yaumil menjelaskan, kegiatan pengundian tersebut telah tiga kali berturut turut dilaksanakan instansinya.
Tepatnya, bebernya, sejak tahun 2015 hingga tahun 2017. "Kegiatan ini kami laksanakan untuk memberikan apresiasi kepada masyarakat yang taat membayar pajak," ujarnya.
Tanpa adanya partisipasi dari masyarakat dalam membayar pajak, katanya lagi, kegiatan pembangunan sesuai dengan visi dan misi Pemko Banjarmasin tidak akan dapat terlaksana. "Dalam kegiatan ini pajak yang kita undi antara lain pajak restauran, pajak rumah makan, pajak hotel dan pajak PBB,” terangnya.
Ditambahkannya, dengan kegiatan ini diharapkan ketaatan masyarakat membayar pajak semakin meningkat, sehingga pemasukan daerah dapat lebih meningkat. "Tahun 2014 lalu pajak restauran sempat terjadi penurunan, tapi setelah dilakukan gebyar undian naik dari Rp18 miliar menjadi Rp37 miliar, sedangkan PBB yang pada tahun 2015 hanya Rp17 miliar tahun 2017 ini meningkat jadi Rp 23 miliar,” jelasnya.
Sementara itu, Walikota Banjarmasin H Ibnu Sina keberhasilan dalam meningkatkan pendapatan melalui sektor pajak merupakan keberhasilan semua pihak. “Untuk itu saya ucapkan terima kasih kepada para petugas dan masyarakat,” ucapnya.
Pengelolaan pajak yang baik, lanjutnya, tidak hanya terletak pada sistem serta tata cara penyelenggaraan pajak itu sendiri, tetapi juga terkait sumber daya manusian petugasnya. “Peran petugas di lapangan sangat menentukan keberhasilan dalam pengelolaan pajak,” katanya
Diharapkan, katanya lagi, kegiatan penarikan undian pajak daerah ini sangat baik dilaksanakan setiap tahunnya. Hal ini untuk meberikan ransangan kepada masyarakat agar sadar dan taat membayar pajak daerah untuk mendukung pembangunan. “Dengan pajak kita bisa membangun. Pajak anda ciri kepedulian membangun kota mewujudkan Kota Banjarmasin Baiman,” pungkasnya.
Tampak hadir dalam kegiatan tersebut Sekda Kota Banjarmasin H Hamli Kursani, para kepala SKPD, para Camat, Lurah, Wakil ketua I dan II TP PKK Kota Banjarmasin Hj Siti Fatimah dan Hj Aneta Olpah.
Posting Komentar