Presiden : Akan Jadi Bangsa Kuat Jika Keluarga Kita Kuat Dan Sejahtera
Puncak Peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke XXII tahun 2015 digelar di Lapangan Sunburst BSD City Kota Tangerang Selatan Propinsi Banten, Sabtu (1/8).
Wakil Walikota Banjarmasin HM Irwan Anshari juga hadir pada puncak Peringatan Harganas XXII yang dihadiri Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) bersama Ibu Negara Iriana Widodo.
Menurut Presiden Joko Widodo, kualitas manusia, pendidikan, kesejahteraan, kasih sayang, rasa tentram dan rasa memiliki itu berawal dari keluarga.
“Untuk itu keluarga memiliki peranan sangat penting dalam membangun peradaban bangsa. Akan jadi bangsa kuat jika keluarga kita kuat dan sejahtera” kata Jokowi.
Hal tersebut sesuai dengan tema Peringatan Harganas tahun ini, yakni Harganas merupakan momentum upaya membangun karakter bangsa mewujudkan Indonesia sejahtera.
Peringatan Harganas ini merupakan suatu symbol penghargaan bagi Keluarga Indonesia yang telah melakukan partisipasi aktif dalam program Kependudukan, Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga juga bentuk apresiasi bagi para pengelola program KB mulai dari tingkat lapangan sampai dengan pusat serta bagi para Mitra Kerja program Kependudukan dan Keluarga Berencana.
Kegiatan ini diharapkan bisa meningkatkan komitmen pemerintah dan pemerintah daerah tentang pentingnya pembangunan keluarga, serta mengingatkan keluarga mengenai peran dan fungsi keluarga dalam rangka mewujudkan keluarga kecil yang berketahanan dan sejahtera.
Posting Komentar