BANJARMASIN - Kerja keras jajaran TP PKK Kota Banjarmasin untuk menjadi yang terbaik di Kalsel, tak sia-sia. Buktinya, dalam berbagai ajang kegiatan lomba yang dilaksanakan di tingkat Provinsi Kalsel, mereka berhasil meraih beragam penghargaan. Bahkan, dalam lomba Pencegahan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (PKDRT) tingkat Provinsi Kalsel, TP PKK yang dipimpin Hj Siti Wasilah ini berhasil meraih juara pertama.
Lomba lain yang juga berhasil dimenangkan TP PKK kota seribu sungai diantaranya, juara dua untuk ketegori lomba IVA TEST, juara tiga lomba UP2K, juara harapan pertama lomba HATINYA PKK, dan juara harapan dua lomba administrasi.
Penyerahan penghargaan atas prestasi yang diraih TP PKK Kota Banjarmasin itu, dilakukan oleh Ketua TP PKK Provinsi Kalsel Hj Raudatul Janah Sahbirin Noor, dan diterima langsung oleh Hj Siti Wasilah di dua kegiatan berbeda, pertama saat kegiatan Pertemuan Rutin 4 Bulan di Gedung Mayang Maurai, Komplek Garuda Maharam, Kabupaten Balangan, Jumat (07/04), dan pada peringatan puncak Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke 45 Tahun 2017 tingkat Provinsi Kalsel, di Halaman Kantor Bupati Balangan, Sabtu (08/04).
Menurut Hj Siti Wasilah, penghargaan tersebut merupakan bentuk apresiasi TP PKK Provinsi yang menilai kegiatan yang dilaksanakan TP PKK Kota Banjarmasin berjalan dengan baik dan berhasil. “Alhamdulillah kita mendapat apresiasi disemua lomba, terima kasih banyak untuk semua anggota TP PKK Kota Banjarmasin atas kerjasama dan kerja kerasnya” ujarnya.
Dalam kegiatan yang hadiri Sekretaris Daerah Kota Banjarmasin Hamli Kursani, Hj Raudatul Janah Sabirin Noor menyatakan, sebagai Ketua TP PKK tingkat provinsi Kalsel, ia akan selalu berusaha mendorong setiap daerah untuk berinovasi pengembangkan kreatifitas program sesuai dengan potensi dan kebutuhan daerah masing-masing. “Tumbuhkan ide-ide inovatif seraya kembangkan jalinan kerjasama dengan mitra kerja PKK dalam rangka pengembangan dan akselerasi program-program PKK,” katanya dalam sambutannya di kegiatan HKG PKK di Balangan.
Selain itu, Istri Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor ini juga menginginkan, TP PKK se Kalsel untuk membuat program pelatihan teknis dan manajerial, dengan tujuan agar semua anggota TP PKK mengetahui, beresdia dan mampu melaksanakan tugas dan fungsinya.
Raudatul Janah juga menghendaki, melalui tema kegiatan “Dengan HKG ke 45 tahun 2017, Kita Lakukan Akselerasi Program-Program PKK untuk Mewujudkan Visi dan Misi Gerakan PKK”, seluruh TP PKK bisa memberikan bimbingan, pembinaan dan fasilitas yang berkelanjutan kepada kader-kader PKK, termasuk kader Dasawisma.
Diingatkannya kembali, sejumlah program kerjasama yang telah dilaksanakan perjanjiannya dengan beberapa kementerian, hendaknya dioperasionalkan sampai di tingkat daerah dan diakselerasikan, dipercepat dan disukseskan bersama-sama. “Saya menghimbau agar dalam pelaksanaan program-program PKK sedapat mungkin mengurangi program yang bersifat seremonial. Sudah saatnya kita perlu mengimbangi prinsip kebijakan pemerintah dalam melaksanakanprogram-programnya, meskipun kita menyesuaikannya dengan skala gerakan PKK,” katanya. (humpro-bjm)
Posting Komentar