Walikota Banjarmasin, H Ibnu Sina didampingi Wakil Walikota Banjarmasin, H Arifin Noor menerima penyerahan Penghargaan APE (Anugerah Parahita Ekaprayu atau Pengarusutamaan Gender) dan Penghargaan KLA (Kota Layak Anak) yang berlangsung di Ruang Kerja Walikota Banjarmasin, Kamis 30/09/2021.
Kegiatan tersebut diikuti oleh Plh Sekda Kota Banjarmasin, Ir Sugito Said dan Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Banjarmasin (DP3A), Iwan Fitriady, S.H., M.H beserta jajaran.
Dalam kesempatan tersebut, H Ibnu Sina beserta H Arifin Noor mengucapkan selamat atas penghargaan yang telah diraih DP3A Kota Banjarmasin dengan predikat Kota layak anak kategori Madya tahun 2021.
"Ulun, H Ibnu Sina Walikota Banjarmasin bersama Pak Wakil Walikota Banjarmasin Pak Arifin mengucapkan selamat sukses atas diraihnya predikat kota layak anak kategori Madya tahun 2021 kota Banjarmasin sekaligus juga Anugerah Parahita ekapraya untuk pengarusutamaan gender tahun ini Kota Banjarmasin meraih predikat sebagai kategori utama," ucap H Ibnu Sina.
Ia menuturkan penghargaan tersebut merupakan sebuah kado spesial untuk hari jadi Kota Banjarmasin yang ke-495 dari Ibu Menteri P3A.
"Ini kado hari jadi kota Banjarmasin yang ke-495 terima kasih kepada Ibu menteri p3a atau pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak atas bimbingannya selama ini untuk kota Banjarmasin," tutur H Ibnu Sina.
Kemudian, H Ibnu Sina berpesan dengan diraihnya apresiasi penghargaan tersebut maka, stop kekerasan terhadap anak dan perempuan khususnya di Kota Banjarmasin
"Stop kekerasan terhadap anak dan perempuan," pungkasnya.
Posting Komentar
Komentar baru tidak diizinkan.