Badan Kepegawaian Daerah, Pelatihan dan Pendidikan (BKDPP) Pemko Banjarmasin menggelar kegiatan Bimbingan Mental (Bintal) untuk seluruh ASN lingkup Setda Kota Banjarmasin.
Bintal yang dilaksanakan di Aula Kayuh Baimbai, Balai Kota Banjarmasin itu, menghadirikan Ustadz H Akhmad Mubarak sebagai penceramahnya, Senin, (28/08).
Tema yang disuguhkan dalam tausyiah dihadapan ratusan ASN tersebut adalah tentang kedudukan anak di tengah keluarga.
Ustadz H Akhmad Mubarak mengatakan, di dalam Alquran harta dan anak merupakan perhiasan dunia serta penyejuk mata dan hati.
Untuk itu, lanjutnya, orangtua wajib mendidik anak-anak mereka dengan keimanan. “Kalau anak tidak di didik dengan keimanan bisa jadi anak bukan penyejuk hati, bahkan bisa jadi musuhdalam sebuah keluarga,” ujarnya.
Lebihlanjut dikatakannya, banyak ujian dan cobaan yang akan dihadapi atas kehadiran seorang anak. Ujian dan cobaan tersebut, terangnya, tidak selalu untuk hal-hal yang jelek, hal-hal yang baikpun bisa juga menjadi ujian serta cobaan bagi para orangtua.
Karenannya, ucap Ustadz H Akhmad Mubarak, tugas para orangtua adalah menyakinkan diri, bahwa anak mereka merupakan aset yang paling berharga hingga diakhirat nanti.
Kegiatan yang dihadiri Kepala BKDPP Pemko Banjarmasin H A Syaffri Azmi, Assisten Bidang Administrasi Umum H Rusmin A, serta para pejabat lingku Pemko Banjarmasin itu, diakhiri dengan dialog tanya jawab.
Posting Komentar