Walikota Banjarmasin Ibnu Sina sepertinya sangat rindu dengan para ASN lingkup Pemko Banjarmasin.
Buktinya, baru dua hari tiba di Kota Bajarmasin setelah selesai melaksanakan ibadah haji, Ibnu Sina sudah terlihat kembali melaksanakan aktifitasnya di Balai Kota Banjarmasin, Senin (11/09).
Hal pertama yang dilakukannya saat berada di kantor yang terletak di kawasan jalan RE Martadinata, Banjarmasin Tengah itu adalah memimpin apel pagi.
Kemudian dilanjutkan menerima ucapan selamat datang dari seluruh ASN Pemko Banjarmasin.
Selain bertemu dengan para ASN, Ibnu Sina juga menyempatkan melihat langsung renovasi ruang kerja walikota.
Dari informasi terhimpun, setelah kegiatan renovasi tersebut selesai, ruang kerja walikota akan difasilitasi dengan beberapa monitor cctv.
Menariknya, monitor cctv tersebutt tidak hanya dapat melakukan pemantauan di sekitar wilayah balai kota saja, tetapi juga dapat memantau kegiatan masyarakat disejumlah titik di kota Banjarmasin.
Tak hanya itu, di ruang tersebut juga akan dipasang beragam fasilitas jaringan yang salah satunya jaringan internet.
Selain melihat langsung kegiatan renovasi ruang kerja, Ibnu Sina juga mengunjungi beberapa ruang kerja ASN Setdako Banjarmasin, seperti ruangkerja Sekda Kota Banjarmasin.
Posting Komentar